NewsPolitik

Kependam IM : Bila TNI Terbukti Terlibat dalam Pilkada akan Dipecat

POPULARITAS.COM – Kepala Penerangan Kodam Iskandar Muda (Kapendam IM), Kolonel Kav Rusdi bersilaturrahmi dengan sejumlah jurnalis di Banda Aceh. Pada kesempatan itu, Rusdi menegaskan bila ada anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) terlibat aktif dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) akan dipecat.

Silarurrahmi berlangsung di ATA Cofee, Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Kamis (18/1) pagi. Hadir sejumlah awak media dari berbagai media dan juga petingga media. Silaturrahmi hanya duduk bersama dengan menikmati secangkir kopi dan menimunan lainnya.

“TNI netral dalam Pilkada, kalau mau terlibat dalam politik harus mengundurkan diri dari anggota TNI, bila terbukti terlibat akan dipecat,” kata Kolonel Kav Rusdi.

Bila memang hendak berkarir di dunia perpolitikan. Rusdi menyebutkan, anggota TNI harus terlebih dahulu yang bersangkutan mengundurkan diri. Pihaknya akan menganggap yang bersangkutan merupakan putra-putri terbaik bangsa.

Rusdi sudah berkali-kali mengingatkan seluruh prajurit dan perwira di jajaran Kodam IM untuk tetap netral dalam setiap perhelatan pesta demokrasi. Sedangkan TNI hanya akan membantu pihak kepolisian mewujudkan ketertiban dan keamanan di Aceh.

“Saya mengajak seluruh rakyat Aceh untuk menciptakan Aceh yang kondusif,aman dan tertib,” pintanya.

Pilkada di Aceh yang berlansung 2018 ini di tiga kabupaten/kota dengan jumlah total 16 pasangan calon bupati-wakil bupati dan walikota-wakil walikota. Empat paslon dari Kabupaten Pidie Jaya, 7 paslon Kabupaten Aceh Selatan dan 5 paslon dari Kota Subussalam.[ac]

Shares: