Hukum

Safaruddin satu dari empat nama usulan Partai Gerindra ke Prabowo sebagai wakil Mualem di Pilkada Aceh 2024

Buntut serang personal saat debat, Politisi Gerindara Aceh nilai Anies lupa jasa Prabowo Subianto

POPULARITAS.COM – Wakil Ketua DPR Aceh Safaruddin, satu dari empat nama yang diusulkan oleh DPD Partai Gerindra Aceh kepada Prabowo Subianto, untuk jadi wakil Muzakir Manaf pada Pilkada 2024 mendatang.

Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris DPD Partai Gerindra, Abdurrahman Ahmad dalam keterangannya, Kamis (27/6/2024) di Banda Aceh. “Iya, Safaruddin salah satunya,” katanya.

Selain nama Safaruddin, tiga nama lain yang juga diusulkan, yakni Ketua DPD Gerindra Aceh Fadhlullah, Sastra Winara dan Marniati. “Jadi, total ada empat nama yang kita ajukan sebagai pendamping Mualem ke DPP Gerindra,” ujarnya.

Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah Partai Gerindra Aceh, Nasrul Sufi menambahkan, usulan empat nama tersebut, didasarkan pada penilaian pihaknya berdasarkan rekam jejak, integritas dan kapasitas yang mereka miliki.

Sebut saja misalnya, Safaruddin, sosok Wakil Ketua DPR Aceh yang selama ini telah menjalankan tugas-tugasnya di parlemen dengan baik. Pihaknya menilai, yang bersangkutan berpotensi dan berpeluang besar untuk memajukan daerah ini nantinya.

Kemudian, nama Fadhlullah, figur Ketua DPD Gerindra Aceh itu, miliki pengalaman luas sebagai anggota DPR RI. Selanjutnya Sastra, baru terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Bogor, dikenal sebagai orang kepercayaan dan juga anak angkat Prabowo Subianto.

Terakhir, kata dia, usulan Gerindra Aceh seorang akademisi yakni Prof Marniati, saat ini menjabat Rektor Universitas Ubudiyah Indonesia (UUI ). Tokoh Perempuan yang sangat dikenal oleh masyarakat Aceh dinilai cukup berpengalaman, banyak kesuksesan di sektor pendidikan yang telah diraihnya.

Shares: