POPULARITAS.COM – Pasien yang terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) di Aceh terus bertambah. Dilansir dari web resmi Dinas Kesehatan Aceh, jumlah pasien positif, Sabtu (26/9/2020) mencapai 4.171 kasus. Bertambah 190 kasus dari hari sebelumnya.
Adapun 190 pasien tersebut berasal dari Aceh Selatan 9 kasus, Aceh Tenggara 28 kasus, Aceh Timur 4 kasus, Aceh Tengah 10 kasus, Aceh Barat 1 kasus, Aceh Besar 9 kasus, Pidie 8 kasus, Aceh Utara 6 kasus, Aceh Singkil 26 kasus, Bireuen 1 kasus, Abdya 2 kasus.
Kemudian Aceh Jaya 24 kasus, Aceh Tamiang 19 kasus, Bener Meriah 3 kasus, Banda Aceh 30 kasus, Lhokseumawe 7 kasus, Luar daerah 3 kasus.
Sementara, pasien sembuh hari ini mencapai 244 orang. Kemudian kasus meninggal dunia hari ini bertambah 3 orang.
Sehingga, secara kumulatif, pasien positif corona di Aceh mencapai 4.171 orang. Dengan rincian, 2167 sembuh, 1.854 dirawat di rumah sakit rujukan dan 150 meninggal dunia.
Editor: dani