News

Reece James terancam absen bela Inggris di Piala Dunia

Reece James terancam absen bela Inggris di Piala Dunia

POPULARITAS.COM – Pelatih Chelsea Graham Potter mengungkapkan bahwa Reece James terancam absen bela tim nasional Inggris di Piala Dunia 2022 karena cedera yang mengharuskan sang pemain menggunakan penyangga lutut selama sebulan.

The Blues mengonfirmasi bahwa James diperkirakan akan absen selama delapan pekan setelah menderita cedera lutut saat timnya menang atas AC Milan di Liga Champions pekan lalu.

“Dalam hal keterlibatannya di Piala Dunia, saya tidak tahu, itu akan tergantung pada bagaimana dia pulih – dia harus menggunakan penyangga lutut selama empat pekan sehingga memperlambat segalanya,” kata Potter yang dikutip The Sun setelah Chelsea menang atas Aston Vila, Selasa (18/10/2022).

“Dia akan memakai alat penyangga lutut dan itu berimplikasi pada apa yang perlu dia lakukan untuk menjadi bugar dari sana.”

Peluang James untuk pulih sebelum Piala Dunia dimulai sangat kecil. Meski pulih tepat waktu, James belum tentu dipanggil pelatih timnas Inggris Gareth Southgate karena dia masih membutuhkan waktu mengembalikan kondisi fisiknya.

Potter mengatakan bahwa pemain berusia 22 tahun itu akan “memberikan segalanya” untuk pulih secepat mungkin.

“Itu bukan tempat saya untuk memprediksi apa yang akan terjadi,” katanya. “Tugas kami adalah membantunya dalam jangka pendek sekarang dan membuatnya pulih kembali.” (ant)

Shares: