News

Seorang PNS Ditemukan Meninggal di Dalam Mobil di Aceh Utara

Nelayan temukan mayat tak dikenal di Pelabuhan Krueng Geukuh Aceh Utara

LHOKSEUMAWE (popularitas.com)  – Warga Desa Cot Untung, Kecamatan Nisam, Aceh Utara, dikejutkan temuan mayat seorang lelaki di dalam mobil mini bus pada Selasa, 16 Juni 2020 sekitar pukul 12.25 WIB.

Berdasarkan informasi yang diterima, identitas jasad pria itu diketahui bernama Sukri (44) salah satu warga Takengon, bekerja sebagai PNS.

Hingga saat ini belum diketahui kronologis mengenai kasus tersebut, karena masih menunggu tim identifikasi Polres Lhokseumawe, di sekitar lokasi juga sudah dipasang garis polisi.

Selain itu juga petugas juga masih menunggu pihak medis dari RS Cut Mutia Aceh Utara untuk mengevakuasi jasad itu dibawa ke rumah rakit.

“Iya benar, saat ini kita masih menunggu diproses tahap awal oleh tim identifikasi Sat Reskrim Polres Lhokseumawe, untuk mengetaui secara jelasnya,” ujar Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto kepada popularitas.com.

Reporter: Risky

Shares: