News

Warga Aceh yang Lahir pada 1 Juli Diberi SIM Gratis

BANDA ACEH (popularitas.com) – Direktorat Lalu-lintas Polda Aceh akan memberikan SIM gratis golongan A dan C kepada warga Tanah Rencong yang lahir pada 1 Juli. Pemberian SIM gratis ini kepada warga yang sudah memenuhi syarat cukup umur.

Direktur Lalu-lintas Polda Aceh, Kombes Pol Dicky Sondani mengatakan, pembuatan dan perpanjangan SIM gratis itu berlaku untuk seluruh polres di seluruh Tanah Rencong.

Oleh karena itu, ia meminta warga yang belum punya SIM atau ingin memperpanjang SIM untuk segera mengajukan permohonan tersebut.

“Pelaksanaan pada tanggal 1 Juli 2020. Bagi yang lahir 1 Juli silakan datang di pelayanan SIM yang ada di Polres seluruh Aceh,” kata Dicky dalam keterangannya, Kamis, 25 Juni 2020.

Ia menjelaskan, pemberian SIM gratis itu dalam rangka hari Bhayangkara yang diperingati setiap tanggal 1 Juli. Setiap daerah, pihaknya memberikan alokasi 15 SIM baru dan 15 perpanjangan SIM.

“Jadi total tiap polres menyediakan 30 SIM gratis bagi yang lahir tanggal 1 Juli,” ujar Dicky.

Kata Dicky, bagi mereka yang ingin mengajukan SIM gratis, maka mulai hari ini sudah bisa mendaftar di Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM di polres jajaran Polda Aceh.

“Mulai hari ini bisa daftar di Satpas SIM di polres-polres, tinggal bawa KTP sesuai wilayah masing-masing. Karena dibatasi jumlah, siapa cepat daftar, dia yang dapat SIM gratis,” pungkasnya.

Sebelumnya, Kapolda Aceh Irjen Pol Irjen Pol. Drs. Wahyu Widada, M. Phil, juga menjadi inspektur upacara pada Upacara Pemuliaan Pataka Polda Aceh “Machdum Sakti” Tahun 2020 pada Rabu, 24 Juni 2020.

Upacara Pemuliaan Pataka Polda Aceh digelar dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 74 Tahun 2020. Upacara ini diawali dengan laporan perwira, menyanyikan lagu Mars Polri, penghormatan kepada Pataka Polda Aceh, hingga menyanyikan Hymne Polri.

Reporter: Muhammad Fadhil

Shares: