News

BSI siapkan uang tunai Rp2,8 T dukung transaksi keuangan selama PON di Aceh

BSI siapkan uang tunai Rp2,8 T dukung transaksi keuangan selama PON di Aceh

POPULARITAS.COM – Bank Syariah Indonesia (BSI) telah menyiapkan uang tunai sebesar Rp 2,8 triliun selama perhelatan PON XXI Aceh-Sumut 2024 berlangsung.

Hal tersebut dilakukan BSI untuk mengantisipasi adanya lonjakan transaksi selama event olahraga nasional tersebut.

Direktur Penjualan & Distribusi BSI, Anton Sukarna mengungkapkan, uang itu tersedia di 16 kantor cabang, 137 kantor cabang pembantu dan tujuh kantor fungsional funding di Aceh.

“Namun kita berharap perputarannya tetap di Aceh dan tidak ke luar demi pertumbuhan ekonomi kita,” ujarnya kepada awak media di Banda Aceh, Minggu (8/9/2024).

BSI juga menyediakan mobil kas keliling di beberapa area penting sekaligus menempatkan 10 gerai online untuk mempermudah akses layanan perbankan.

“Seluruh layanan juga kita optimalkan selama PON XXI 2024 ini, untuk mempermudah akses layanan keuangan bagi atlet, official hingga masyarakat,” jelasnya.

Selama ini, BSI juga telah menambah jumlah merchant QRIS, EDC, hingga ratusan unit mesin ATM untuk mendukung kesuksesan PON XXI.

Tak hanya itu, juga ada belasan ribu BSI Agen yang dikerahkan, bahkan hingga menyediakan mobil mushala yang berkeliling di sekitar venue.

Shares: