POPULARITAS.COM – Dalam beberapa pekan terakhir, masyarakat nelayan di Pulo Aceh keluhkan kelangkaan BBM subsidi jenis solar. Akibat minimnya pasokan bahan bakar itu sebabkan warga tidak dapat melaut, dan mencari ikan guna memenuhi kebutuhan hidupnya.
Menjawab persoalan itu, Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswato, secara resmi telah menyurati PT Pertamina, dan meminta agar kuota BBM subsidi untuk daerahnya ditambah. Upaya penambahan itu guna menjawab persoalan kelangkaan BBM solar yang dihadapi warga Pulo Aceh.
Dalam keterangannya, Rabu (5/10/2022), Muhammad Iswato menyebutkan, pihaknya telah mendapatkan jawaban resmi dari pihak PT Pertamina, dan telah dijanjikan persoalan kelangkaan BBM solar akan segera diatasi dengan penambahan kuota yang akan dilakukan perusahaan plat merah itu.
“Permintaan Pemkab Aceh Besar sudah direspon, dan InsyaaAllah persoalan ini akan segera teratasi,” tukasnya.
Bang Wanto, begitu karib Pj Bupati Aceh Besar itu disapa, dari identifikasi yang dilakukan pihaknya, terdapat 114 boat nelayan milik warga Pulo Aceh, dengan kebutuhan operasional satu kapal perharinya 25 liter solar.
Jadi, dengan adanya penambahan kuota BBM subisidi solar yang nanti akan dilakukan oleh Pertamina, persoalan kelangkaan bahan bakar untuk melaut akan segera teratasi, ujarnya.
Dirinya menegaskan masalah itu sangat penting dan prioritas, sebab menyangkut kehidupan nelayan, dan juga kebutuhan harian warga yang harus segara didapatkan jalan keluarnya. Dengan penambahan kuota nanti, diharapkan masyarakat kembali dapat melaut, dan mencarif nafkah untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Banyak mendapat Apresiasi
Gerak dan respon cepat Pj Bupati Aceh Besar itu dapat banyak apresiasi dari warga Pulo Aceh. Panglima Laot Pulo Breuh Selatan, Syamsul Syam menyebutkan, langkah yang ditempuh oleh Muhammad Iswanto adalah bentuk kepeduliannya terhadap nelayan kecil.
“Apa yang dilakukan oleh Pj Bupati Aceh Besar, kami mengucapkan terimakasih,” katanya.
Syamsul menceritakan, dalam beberapa waktu terakhir, nelayan di wilayahnya sangat terbebani dengan kondisi sulitnya mendapatkan bbm solar subsidi. Akibatnya kondisi itu, banyak warga yang memilih tidak melaut.
Jadi, dengan adanya kebijakan penambahan kuota solar subsidi bagi warga Pulo Aceh, hal itu akan berdampak terhadap pendapatan nelayan di daerah ini. Ia juga meminta agar, langkah itu dibarengi dengan aturan teknis yang mempermudah akses para nelayan, sehingga solar yang diperuntukkan bagi nelayan kecil benar-benar tepat sasaran.
“Kami siap dengan ketentuan yang ditetapkan, termasuk persyaratan teknis lapangan, hingga kami bisa mendapatkan solar itu secara berkelanjutan dan jusru idak bias dalam penyalurannya,” kata Syamsul.
Pujian serupa juga disampaikan oleh tokoh pemuda Pulo Aceh, Muliadi. Warga asal Lampuyang itupun menyampaikan ucapan terimakasih atas respon cepat Pj Bupati Aceh Besar.”Kami sebagai pemuda Pulo Aceh tentu sangat mengapresiasi kepedulian Pj Bupati Aceh Besar dalam membantu memastikan kebutuhan solar bagi nelayan di daerah kami,” kata Muliadi, Rabu (5/10/2022).
Dia menerangkan, beberapa waktu terakhir, para nelayan Pulo Aceh memang sangat terbebani dengan sulitnya mendapatkan BBM solar bersubsidi untuk kebutuhan operasional harian nelayan. Karena itu, dengan adanya penambahan kuota yang dilakukan PT Pertamina atas permintaan Pemkab Aceh Besar, kendala yang ada sudah teratasi. “Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dengan penambahan kuota solar ini.