News

Polda Aceh Buka Pelayanan SIM pada Malam Hari

BANDA ACEH (popularitas.com) – Direktorat Lalu-lintas (Dit Lantas) Polda Aceh membuka pelayanan perpanjangan SIM pada malam hari. Pelayanan ini dikhususkan pada setiap Sabtu malam dan hari Minggu.

Direktur Lalu-lintas Polda Aceh, Kombes Pol Dicky Sondani menyebutkan, pelayanan tersebut mulai diberlakukan pada Sabtu, 8 Februari 2020 malam ini di Lapangan Blang Padang, Kota Banda Aceh. Selain malam hari, pelayanan perpanjangan SIM juga dilakukan pada hari Minggu.

“Dalam rangka meningkatkan pelayanan perpanjangan SIM bagi masyarakat, Ditlantas Polda Aceh akan membuka layanan SIM Keliling pada malam minggu dan minggu pagi di Lapangan Blangp Padang, Kota Banda Aceh,” kata Dicky kepada wartawan di Banda Aceh, Sabtu, 8 Februari 2020.

Dicky menjelaskan, pelayanan SIM keliling yang digelar pada malam minggu mulai dibuka pada pukul 20.00 hingga 23.00 wib, sedangkan yang digelar pada minggu pagi dibuka sejak pukul 08.00 hingga pukul 11.00 wib.

Perpanjangan SIM, kata Dicky, berlaku bagi pengguna SIM dari seluruh Indonesia. Hal ini dikarenakan perpanjangan tersebut sudah bisa melalui online.

Mantan Kabid Humas Polda Sulawesi Selatan itu berharap, dengan adanya pelayanan tambahan ini, masyarakat semakin mudah untuk memperpanjang surat tersebut.

“Apabila SIM-nya sudah kadaluarsa, harus diperpanjang di tempat awal pembuatan SIM. Silakan masyarakat yang tidak sempat perpanjang SIM karena sibuk bekerja pada hari biasa, dapat ke lapangan Blang Padang pada malam minggu dan minggu pagi,” pungkasnya.*(C-008)

Shares: