POPULARITAS.COM – Catatan lima pertandingan tanpa terkalahkan membuat pemain PSMS Medan percaya diri sambut laga berikutnya. Seluruh pemain juga mendapatkan ambisi tambahan karena ingin menjaga marwah kandang sendiri.
PSMS akan menjamu Semen Padang FC pada pekan ke-6 Grup Barat Liga 2 2022/2023. Laga digelar di markas kebesaran Stadion Teladan, Medan, Senin (26/9/2022) sore WIB.
Pemain belakang PSMS Medan, Joko Susilo tidak menampik kualitas tim tamu yang akan dihadapi. Namun, rekan-rekannya tidak mau tunduk begitu saja, apalagi jika bermain di kandang.
“Saya dan teman-teman sudah siap memberikan yang terbaik. Kami akan bermain dengan karakter kami, yaitu agresif, dinamis, dan kerja sama supaya bisa memenangkan pertandingan,” ungkap Joko Susilo, dikutip dari laman Liga Indonesia, Senin (26/9/2022).
“Tidak lupa kami minta doa kepada dukungan suporter PSMS untuk menghijaukan Teladan. Kita bersama akan menjaga marwah Teladan. Tiga poin harga mati,” tambahnya.
Semangat yang menggebu-gebu itu tidak lepas dari dua laga kandang sebelumnya yang dituntaskan dengan apik. Karo United (1-0) dan Sriwijaya FC (2-1) berhasil dikandaskan.
Sebagai catatan, dua tim tersebut adalah dua tim papan atas yang ingin mengkudeta PSMS dari pimpinan klasemen Grup Barat. Sama halnya dengan Semen Padang yang kini duduk peringkat ke-3 dan terpaut lima poin dari PSMS.
“Saya pribadi selalu mengingatkan dan memotivasi pemain lain untuk memberikan yang terbaik, terutama di saat krusial. Pengalaman yang lalu bisa menjadikan kami kuat dan lebih baik lagi,” ujar pemain yang selalu tampil untuk PSMS di musim ini.
PSMS saat ini memang sedang tidak tersentuh di puncak klasemen. Torehan 13 poin hasil dari empat kemenangan dan sekali seri sukses menciptakan jarak empat poin dari peringkat ke-2. Tambahan tiga poin akan semakin menegaskan kuasa PSMS di puncak.