FeatureHeadline

Uang beli sepatu untuk Ayat Suci dari Kabid Humas Polda Aceh

Uang beli sepatu untuk Ayat Suci dari Kabid Humas Polda Aceh

POPULARITAS.COM – Ayat Suci, putra kelahiran Aceh Barat. Saat ini, lelaki tersebut sedang mengikuti tes tamtama Polri tahun anggaran 2024. Pria yang mengaku kelahiran tahun 2002 itu, mengaku telah dua kali mendaftar sebagai calon siswa, namun kerap gagal.

Pembukaan seleksi anggota Polri tahun 2024, Ayat Suci kembali mencoba peruntungannya. Anak dari ayah bernama Abdullah dan ibu Yuliana Sari tersebut, berharap kali ini dia berhasil lulus tes dan mendapatkan peringkat terbaik.

Sebagai anak yang lahir dari keluarga miskin, Ayat Suci sangat ingin bisa lulus sebagai anggota Polri. Tekad itu telah Ia tanamkan sejak datang ke Banda Aceh untuk ikut mendaftar dan menjalani serangkaian tes yang dilaksanakan oleh Polda Aceh.

Ayat Suci juga menceritaka bahwa, ayahnya hanya seorang buruh bangunan dan ibunya setiap hari berjualan kue untuk membantu perekonomian keluarga. Dirinya berharap, jika nanti masuk polisi bisa membantu kedua orangtuanya. “Ini kesempatan terakhir saya bisa ikut tes, karna faktor usia,” katanya kepada popularitas.com

Untuk itu, dirinya telah mempersiapkan fisik dan belajar berbagai hal agar bisa mengikuti setiap tahapan yang akan Ia jalani. “Kalau gagal lagi, ya terpaksa kembali ke kampung dan bekerja serabutan di pasar ikan,” imbuhnya.

Pada Kamis, 13 Juni 2024, Ayat Suci jalani tes jasmani. Pada kesempatan itu, hadir  Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol Joko Krisdiyanto. Kehadiran mantan Kapolresta Banda Aceh tersebut, untuk melihat proses ujian yang dilaksanakan dalam kapasitas sebagai Ketua Tim Jasmani Panitia Penerimaan Anggota Polri Polda Aceh.

Saat melihat sosok Ayat Suci, hati Joko tergerak untuk berbincang dengan lelaki itu. Perwira menengah Polri itu kagum atas kegigihan dan tekad Ayat Suci untuk mengikuti tes seleksi anggota Polri.

Apalagi saat melihat panitia membantu Ayat Suci untuk membalut sepatunya yang robek dengan lakban. Yah, saat ikut tes, sepatu yang dipakai Ayat Suci robek, dan hal itu menggugah hati Joko Krisdiyanto.

Ketika menghampiri dan berbincang dengan Ayat Suci, Joko pun memberikan kepadanya sejumlah uang untuk membeli sepatu baru. Kepadanya, Kabid Humas Polda Aceh itu berpesan untuk sungguh mengikuti serangkaian tes agar hasilnya maksimal.

Joko mengaku salut dengan semangat Ayat Suci, tekadnya jadi anggota Polri tidak surut dengan ikut tes meski sepatunya robek. Dia pun berdoa semoga pemuda dari Aceh Barat  itu bisa lulus jadi anggota Polri seperti cita-citanya sejak kecil.

Shares: