News

200 etnis Rohingya masuki Kota Sabang

Buntut penolakan warga, 139 etnis Rohingya di Sabang ditempatkan di kantor walikota
Ratusan etnis Rohingya saat berada di tepi pantai di kawasan Kota Sabang, Selasa (21/11/2023) malam

POPULARITAS.COM – Sebanyak 200 orang etnis Rohingya, terdiri dari laki-laki dewasa, perempuan dan anak, Selasa (21/11/2023) mendarat dan masuk ke wilayah Kota Sabang.

Dari sejumlah foto dan video yang tersebar, para etnis Rohingya tersebut, hingga berita ini diturunkan, masih berada di bibir pantai di Sabang dan dijaga ketat oleh aparat keamanan setempat.

Kapolres Sabang, AKBP Erwan yang dikonfirmasi popularitas.com, Rabu (22/11/2023) pagi, membenarkan ikhwal ini.

“Iya benar, ini sedang dilakukan pendataan dan penjagaan oleh anggota kita,” kata Kapolres.

Editor : Hendro Saky

Shares: