KesehatanNews

5 Gerakan Ampuh Hilangkan Pegal Saat Berkendara

Ilustrasi. (ist)

(popularitas.com) – Terjebak di kemacetan ibu kota tentu bisa menjadi hal paling menyebalkan dalam hidup Anda. Seseorang bisa menghabiskan berjam-jam lamanya dengan duduk di atas kursi mobil yang membuat tubuh menjadi pegal dan terasa tidak nyaman.

Namun Anda tidak perlu khawatir, pasalnya ada beberapa gerakan ringan yang dapat dilakukan untuk mengurangi pegal saat terjebak kemacetan lalu lintas. Ini lima tips olahraga ringan yang bisa dilakukan saat terjebak kemacetan ibu kota.

1.Peregangan leher

Tak bisa dipungkiri mengemudikan mobil dalam waktu yang lama dapat menyebabkan leher terasa pegal. Anda bisa melakukan tiga gerakan untuk melakukan peregangan untuk menghilangkan ketegangan pada leher.

Menunduk dan mengangkat kepala selama beberapa detik bisa mengurangi ketegangan otot leher. Selain itu Anda bisa memvariasikan gerakan lain dengan menoleh ke sisi kiri dan tahan selama lima detik, lakukan pula pada sisi bagian kanan.

Gerakan terakhir yang bisa dilakukan adalah memiringkan ke sisi kanan dan tahan selama lima detik, dan lanjutkan ke sisi bagian lainnya.

2.Memutar bahu

Memegang setir mobil terlalu lama bisa menyebabkan otot bahu menjadi tegang dan menbutuhkan peregangan. Cara paling mudah untuk mengatasinya adalah menggerakan bahu memutar ke belakang. Anda juga bisa memutarkan bahu ke arah depan. Lakukan gerakan sesuai yang Anda butuhkan.

3.Gerakan tangan untuk mendorong

Menggenggam setir mobil terlalu lama akan membuat telapak tangan menjadi pegal dan sangat mengganggu. Oleh sebab itu melakukan gerakan mendorong bisa menjadi cara efektif untuk mengatasinya. Anda hanya perlu memegang kemudi di arah jam 10 dan jam dua.

Pastikan siku tangan Anda dalam kondisi lurus dan dorong bagian punggung ke arah bangku pengemudi. Tahan selama 10 detik hingga tubuh Anda rileks dan ulangi gerakan ini sampai puas.

4.Mendorong perut

Mengalami kemacetan selama berjam-jam membuat Anda perlu melenturkan otot dalam tubuh Anda. Caranya sangatlah mudah, seseorang hanya perlu menarik perut ke dalam hingga mengencang dan tahan selama 30 detik lamanya. Ulangin gerakan ini seperlunya sampai Anda merasa lebih nyaman.

5.Meregangkan bokong

Duduk terlalu lama di kursi nyaman sekalipun akan membuat bokong Anda terasa mati rasa. Cara yang paling mudah untuk dilakukan adalah mengencangkan bokong Anda dan tahan selama lima detik. Ulangi gerakan ini beberapa kali sesuai dengan kebutuhan.

Sumber: Okezone

Shares: