InternasionalTeknologi

Huawei singkirkan Apple peringkat pertama penjualan ponsel terbesar di China

Huawei singkirkan Apple peringkat pertama penjualan ponsel terbesar di China
Logo Huawei yang terlihat di Huawei ASEAN Academy di CIBIS Park, Jakarta Selatan, Rabu (23/11/2022). (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)

POPULARITAS.COM – Perusahaan ponsel asal China, Huawei berhasil geser Apple sebagai produsen ponsel dengan penjualan terbesar di negeri tirai bambu tersebut.

Dilansir dari Gizmochina Senin (5/1/2024), dikutip dari beritasatu.com, Huawei meraih posisi teratas dalam penjualan smartphone selama dua minggu pertama 2024 berdasarkan laporan dari Counterpoint Research.

Huawei, yang pernah dilarang masuk AS pada 2019, layak diberikan apresiasi karena berhasil menggeser Apple dalam pasar smartphone Tiongkok.

Diketahui, produk andalan Huawei, yakni seri Mate 60 jadi penopang melesatnya penjualan. Diluncurkan tahun lalu, smartphone ini dilengkapi prosesor Kirin 9000S dan sistem operasi Harmony OS.

Seri Huawei Mate 60 hingga saat ini disebut masih menjadi primadona smartphone di Tiongkok. Selain itu, seri Huawei Nova 12 juga membantu Huawei meningkatkan penjualannya. Nova 12 merupakan smartphone kelas menengah yang ditenagai prosesor Kirin.

Ke depannya, Huawei disebut memiliki rencana ambisius untuk meluncurkan Harmony OS NEXT yang merupakan sistem operasi dengan kernel milik Huawei yang disebut akan menghentikan dukungan aplikasi Android sepenuhnya.

Laporan Counterpoint Research juga menyebut pasar smartphone kelas atas di Tiongkok tumbuh sebesar 27% di 2023. Huawei dan merek lokal Tiongkok lain secara bertahap disebut mengurangi pangsa pasar Apple sejak kuartal III 2023.

Shares: