News

Hujan di Banda Aceh Diperkirakan Berlanjut Hingga Tiga Hari ke Depan

Hujan lebat berpotensi terjadi disebagian wilayah Aceh
Ilustrasi hujan (popularitas/Dani)

BANDA ACEH (popularitas.com) – Hujan yang mengguyur Kota Banda Aceh sejak kemarin, sehingga menyebabkan air sungai meluap, diprediksi akan terus berlanjut hingga tiga hari ke depan.

Hal itu dikatakan oleh Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Blang Bintang, Zakaria Ahmad. “Keadaan seperti ini diperkirakan masih berlanjut hingga dua sampai tiga hari ke depan,” Zakaria Ahmad, Jumat, 8 Mei 2020.

Ia menjelaskan, hujan deras dipicu terbentuknya tekanan rendah di Selat Malaka sebelah utara Aceh. Hal itu, katanya, menyebabkan terjadi belokan angin di wilayah Aceh.

Menurutnya, uap air yang terbawa ke Aceh menyebabkan munculnya awan. Dia mengatakan awan yang terbentuk itulah memicu hujan disertai angin kencang dan petir.

Pihaknya mengimbau masyarakat mewaspadai banjir luapan ataupun banjir kiriman. Selain itu, dia mengingatkan para nelayan untuk tak memaksakan diri untuk melaut.

“Untuk masyarakat nelayan dan penyedia jasa penyeberangan agar berhati-hati dalam melaut, tidak lupa membawa alat keselamatan serta alat komunikasi. Jangan memaksa berlayar bila kondisi cuaca tidak memungkinkan,” kata Zakaria.

Sebelumnya, banjir mulai melanda Banda Aceh sejak pagi dini hari tadi. Sejumlah jalan protokol ikut tergenang. Ketinggian air mulai 50 cm hingga 1,3 meter. (dani)

Shares: