News

BPBA: 47 desa di Bireuen terendam banjir

BPBA: 47 desa di Bireuen terendam banjir
Banjir di Bireuen, Sabtu (21/1/2023). Foto: BPBA

POPULARITAS.COM – Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) mencatat, 47 di Kabupaten Bireuen terendam banjir pada Sabtu (21/1/2023).

Kepala Pelaksana BPBA, Ilyas mengatakan, banjir tersebut terjadi akibat intensitas hujan tinggi melanda wilayah Bireuen sejak Jumat (20/1/2023) sore.

“Hujan deras menyebabkan meluapnya saluran air serta sungai wilayah setempat,” kata Ilyas, Sabtu (21/1/2023).

Adapun 47 desa tersebut, kata Ilyas, tersebar di 10 kecamatan di wilayah Bireuen. Menurut laporan, ketinggian air rata-rata 40 hingga 60 cm.

Hingga kini, kata Ilyas, jumlah pengungsi mencapai 506 KK dengan 1.855 jiwa. Sementara total korban terdampak mencapai 656 KK dengan 2.425 jiwa.

Data Pusdatin BPBA, beberapa kecamatan yang terendam banjir meliputi Kecamatan Peusangan, Kota Juang, Jeumpa, Juli.

Kemudian, Peudada, Peulimbang, Jeunib, Pandrah, Simpang Mamplam dan Samalanga.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa maupun korban luka-luka,” tuturnya.

Shares: