News

Kebakaran Ruko di Pidie Jaya Akibat Korsleting Listrik

Toko Subur Tani Lueng Putu Terbakar Mengalami kerugian Rp 1 Miliar
Sebuah Ruko di Pasar Pagi Lueng Putu Terbakar. (ist)

– Penyebab kebakaran satu unit rumah toko pasar Lueng Putu, Pidie Jaya, tadi malam, Rabu (04/11/2029) pukul 19.10 WIB WIB, di duga akibat korsleting arus listrik.

Ruko Subur Tani milik Mahdi (38) yang menyediakan jual beli alat-alat produksi pertanian di Kecamatan Bandar Baru, tepatnya jalan menuju Gampong Langgieng.

Kapolsek Bandar Baru, Pidie Jaya, Ipda Muhammad Nur menyebutkan, kronologi kebakaran itu diketahui, bermula saat Amri saksi mata melihat kepulan asap keluar dari lantai dua toko Subur Tani.

“Saksi mata kemudian berteriak ada kebakaran. Warga pun langsung berlari ke lokasi kebakaran,” kata Ipda Muhammad Nur.

Mendapat laporan kebakaran satu unit ruko pusat perbelanjaan alat-alat pertanian tersebut, personil Polsek Bandar Bandar Baru, langsung menghubungi PLN Cabang Beureuenun untuk mematikan alur listrik wilayah Lueng Putu.

Kobaran apipun kian membesar, warga yang saat itu berada di seputuran pasar Lueng Putu itu langsung mencoba memadamkan api.

“Kami juga langsung menghubungi pemadam kebakaran. Damkar baru tiba sekira pukul 19.20 WIB,” ujarnya.

Pada saat terjadi kebakaran pemilik Ruko dan penjaga toko tidak ada di tempat dikarenakan pukul 18.30 Wib, toko tersebut tutup dan penjaga sedang berada di rumah.

Api baru berhasil dipadamkan sekira pukul 20.20 WIB, setelah 5 unit Damkar, tiga milik Pemerintah Pidie Jaya, dua dari Beureunuen, Pidie, yang dibantu personil Polisi, TNI dan masyarakat.

Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut, hanya saja dampak kerugian materil yang ditimbul sekitar Rp. 300.000.000.[]

Editor: Acal

Shares: