NewsSepakbola

Persija fokus perkuat fisik pasca libur

Pesepak bola Persija Jakarta Riko Simanjuntak (bawah) menjadi pagar betis saat pertandingan BRI Liga 1 melawan PSS Sleman di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (15/4/2023). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.

POPULARITAS.COM – Persija Jakarta tengah mempersiapkan diri untuk menghadapai laga pekan ke-16 BRI Liga 1 2023/24. Tim besutan Thomas Doll itu akan bersua RANS Nusantara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (22/10/2023), pukul 19.00 WIB.

Sayap muda Persija, Alfriyanto Nico Saputro (20), menjelaskan saat ini ia dan kolega sedang digembleng fisik. Pelatih ingin membentuk anak didiknya untuk lebih kuat lagi.

“Setelah libur (8-11 Oktober 2023) sesi latihan kami lebih banyak fokus di penguatan fisik. Jadi kami lebih banyak berlatih tanpa bola,” tutur pemain asli Solo itu, dikutip dari situs resmi klub, Senin (16/10/2023).

Saat ditanya mengenai target pada laga selanjutnya melawan RANS Nusantara, Nico menyebutkan seluruh pemain di Persija ingin meraih kemenangan. Selain bertujuan untuk naik peringkat ke posisi yang lebih baik, seluruh pemain Tim Ibu Kota itu ingin keluar dari rentetan hasil imbang yang dialami dalam tiga laga terakhir.

“Tentu saja semua ingin mengakhiri rentetan hasil imbang ini. Semua selalu latihan dengan keras dan tentu kami menargetkan kemenangan di laga selanjutnya,” kata Nico lagi.

Shares: