Syariat Islam

Pj Bupati Aceh Besar minta penyaluran zakat fitrah tepat sasaran

Pj Bupati Aceh Besar minta penyaluran zakat fitrah tepat sasaran
Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto, saat membayarkan zakat fitrah, Senin (8/4/2024). FOTO : MC Aceh Besar

POPULARITAS.COM – Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto, minta kepada seluruh panitia atau amil zakat yang tersebar diseluruh gampong-gampong dan mesjid, untuk dapat menyalurkan zakat fitrah sesuai asnaf dan tepat sasaran. 

Hal tersebut disampaikan Muhammad Iswanto usai membayarkan zakat fitrah untuk keluarga besar Meuligoe Bupati Aceh Besar, Senin (8/4/2024) malam.

Saat proses pembayaran zakat fitrah tersebut, Muhammad Iswanto membuang jauh-jauh protokuler yang melekat padanya. Ia bergabung dengan para warga yang sedang antri untuk membayarkan fitrah di mesjid tersebut.

“Zakat fitrah adalah kewajiban yang melekat pada setiap umat islam. Karna itu saya mengajak semua pihak untuk tunaikan hal tersebut,” tandasnya.

Sesuai dengan ketentuan yang telah dikeluarkan oleh Kan Kemenag Aceh Besar, jumlah zakat fitrah per jiwa di Aceh Besar adalah 2,8 Kg beras. Khusus bagi warga yang ingin membayar zakar dengan uang, maka harus ikut mazhab hanafi, dimana kadar satu shaa adalah 3,8 kilogram kurma. Maka jika dikonversi dengan nilai rupiah menjadi Rp 220.000 per jiwa.

Penetapan besaran zakat fitrah itu diputuskan melalui Rapat Terpadu di Kemenag Aceh Besar, Jumat (22/03/2024) lalu.

Shares: