NewsSepakbola

Dua poin perbaikan Arema FC jelang lawan Borneo FC

Pemain Arema FC latihan. Foto: Liga Indonesia

POPULARITAS.COM – Arema FC belum bisa tenang sepanjang kompetisi BRI Liga 1 2023/24 bergulir. Meskipun tim baru saja meraih kemenangan 2-1 atas PSS Sleman di laga sebelumnya.

Dengan tambahan 3 poin tim Singo Edan masih menempati zona degradasi yaitu di posisi ke-16 dengan perolehan 13 poin.

Saat ini Arema FC memilih tetap berada di Pulau Bali mengingat laga selanjutnya masih menjalani laga kandang.

Tanpa libur usai menjalani pekan ke-14 pelatih Arema FC Fernando Valente langsung memperbaiki kekurangan dan melanjutkan persiapan timnya.

Dia telah mengantongi sejumlah kekurangan tim dilaga sebelumnya. Terutama pemain yang tiba-tiba kehilangan fokus saat bertanding, sehingga dengan mudah dimanfaatkan lawan untuk mencetak gol.

Apalagi di laga selanjutnya pekan ke-15 Arema FC akan menghadapi pemuncak klasemen sementara Borneo FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (6/10/2023) malam.

Dia berhadap kesalahan yang sama tidak terjadi lagi agar lawan tidak termotivasi untuk menciptakan gol.

“Jangan sampai ada kehilangan bola lagi, kita harus konsentrasi saat bertanding. Agar lawan tidak termotivasi untuk menciptakan gol,” kata pelatih asal Spanyol itu, dikutip dari situs Liga 1, Kamis (5/10/2023).

“Kita harus bisa meraih kemenangan di laga selanjutnya,” imbuhnya.

Selain itu Fernando Valente, faktor set pieces juga tak luput dari perhatiannya. Dia meminta pemain untuk dapat lebih memaksimalkan set piece yang seringkali menjadi andalan lawan untuk dapat membongkar pertahanan tim.

“Di pertandingan kita harus paham situasinya. Kita harus percaya dengan apa yang kita latih,” tandasnya.

Shares: