NewsPolitik

Tiba di Aceh, Cawapres Muhaimin akan ikuti sejumlah agenda

Cak Imin berswafoto dengan simpatisan saat tiba di Bandara SIM, Aceh Besar, Selasa (5/12/2023). Foto: Joe Samalanga

POPULARITAS.COM – Calon Wakil Presiden (Cawapres) pasangan Anies Baswedan nomor urut 1, Muhaimin Iskandar melakukan kunjungan ke Aceh.

Pria yang akrab disapa Cak Imin itu tiba di Tanah Rencong melalui Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar, Selasa (5/12/2023).

Saat tiba di bandara, Cak Imin disambut Ketua PKB Aceh, Irmawan, partai pengusung dan simpatisan. Usai penyambutan, Cak Imin bergerak ke Sareng Kupi Lambaro, Aceh Besar.

Di sana, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mencicipi kuliner khas Aceh dan kopi sanger.

Cak Imin akan berada di Aceh hingga Rabu (6/12/2023) besok. Selama di Tanah Seulanga, Cak Imin bakal mengisi sejumlah agenda, di antaranya ziarah ke makam Ulama Aceh Syiah Kuala di Lamdingin, Banda Aceh.

Kemudian Muhaimin akan melanjutkan kunjungan ke Pesantren Darul Ihsan Krueng Kale, Siem, Darussalam, Aceh Besar.

Setelah dari Aceh Besar, Gus Muhaimin akan melanjutkan perjalanan ke Dayah Darul Munawarah, Kuta Krueng, Ulee Glee Pidie Jaya untuk menghadiri acara maulid akbar dan akan dipeusijuk oleh ulama sepuh Abu Kuta Krueng, Abu Mudi, Abu Langkawi, Waled Nu, dan ulama kharismatik lainnya.

Cawapres Muhaimin Iskandar juga akan hadir di Kota Juang Bireuen untuk mengikuti acara shalawat “AMIN” dan orasi politik di Stadion Krueng Mane, Aceh Utara.

Shares: