News

Anggaran dana desa di Pidie Jaya tahun 2023 sudah disalurkan 100 persen

Anggaran dana desa di Pidie Jaya tahun 2023 sudah disalurkan 100 persen
Wakil Bupati Pidie Jaya, Said Mulyadi. FOTO : Humas Pijay

POPULARITAS.COM – Jumlah anggaran dana desa (ADD) Kabupaten Pidie Jaya tahun 2023 senilai Rp169 miliar. Nilai tersebut diperuntukan bagi 222 gampong yang tersebar di wilayah tersebut. Dari pagu yang tersedia itu, saat ini sudah terserap 100 persen.

Wakil Bupati Pidie Jaya, Said Mulyadi mengatakan, realiasi penyerapan100 persen untuk tahun anggaran 2023, menempatkan kabupaten ini sebagai daerah yang paling cepat dalam pencairan dana desa tahun 2023.

“Alhamdulillah, realisasi dana desa Pidie sudah 100 persen tersalur,” kata Wakil Bupati Said Mulyadi, Jumat (27/10/2023) di Meureudu.

Said Mulyadi mengatakan, realiasi anggaran desa tercepat yagn dicapai oleh Pemkab Pidie Jaya, bukan baru terjadi tahun ini saja. Namun, hal tersebut sudah berlangsung bertahun-tahun.

Keberhasilan yang dicapai oleh Pemkab Pidie Jaya ini, sambung Waled, karib Said Mulyadi disapa, tak lepas dari peran aktif Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong (DPMG), pendampong desa, serta keikutsertaan para kecuhik dan seluruh lapisan masyarakat yang ada di desa-desa.

“Ke depan harus lebih bagus lagi. Baik pencairan maupun dalam pengelolaan dana yang sesuai dengan aturan,” harapnya.

Sebelumnya diberitakan, sebanyak 45 gampong di Kabupaten Pidie Jaya memperoleh reward dari Pemerintah Pusat atas kinerja baik dalam pengelolaan dana desa tahun 2023.

Praktis membuat 45 dari total 222 gampong di Kabupaten Pidie Jaya mendapat tambahan dana desa sebesar  Rp 6.283.935.000 atas kinerja-kinerja itu.

Editor : Hendro Saky

Shares: