News

Lima rumah di Aceh Tenggara terbakar, polisi selidiki penyebabnya

Api menghanguskan lima rumah warga di Desa Datuk Pinding, Kecamatan Ketambe, Aceh Tenggara pada Kamis (11/5/2023). Foto: BPBA

POPULARITAS.COM – Lima unit rumah di Gampong Datuk Pinding, Kecamatan Ketambe, Kabupaten Aceh Tenggara hangus terbakar pada Kamis (11/5/2023) sekitar pukul 09.05 WIB.

Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Ilyas mengatakan dua rumah yang terbakar dalam keadaan rusak berat sementara tiga lainnya hanya mengalami kerusakan ringan.

Adapun rumah tersebut masing-masing milik Anuar Hanafi, Usman Juandi, M. Yusuf, Aliadin, dan Alpin Fajri.

“Akibat peristiwa sebanyak 23 jiwa menjadi korban dan harus mengungsi ke rumah saudara,” kata Ilyas dalam keterangannya, Kamis (11/5/2023).

Untuk penyebab kejadian, kata Ilyas saat ini masih dalam penyelidikan pihak berwajib. Namun beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Untuk memadamkan api, BPBD Kabupaten Aceh Tenggara mengerahkan empat unit armada pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.

“Api berhasil dipadamkan pada pukul 10.16 WIB,” sebutnya.

Shares: