News

Turun Langsung ke Lokasi Banjir, YTMA Apresiasi Plt Gubernur

YTMA. (ist)

BANDA ACEH (popularitas.com) – Hujan yang mengguyur Banda Aceh dan sekitarnya dua hari lalu, mengakibatkan meluapnya air sungai hingga merendam rumah warga dan jalan protokol. Banjir itu, juga mengingatkan agar tetap waspada.

Ketua Yayasan Teras Muda Aceh Foundation (YTMA), Muhazir juga menyorot langkah Pemerintah Aceh dalam hal ini, Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah yang sigap langsung turun ke lokasi pengungsian di Aceh Besar saat banjir.

Kemudian memantau genangan air di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin (RSUZA) Banda Aceh. Muhazir menilai respon Plt Gubernur Aceh patut diapresiasi. Hal yang sama juga diungkapkannya kepada Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman yang terjun langsung ke lokasi banjir.

“Kita mengapresiasi Plt Gubernur Aceh dan Wali Kota Banda Aceh langsung turun ke lapangan, dalam menyikapi berbagai persoalan yang sedang terjadi musibah banjir dan wabah virus covid-19 di Aceh,” katanya melalui pesan tertulis yang diterima, Sabtu, 9 mei 2020.

Secara terpisah, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Pemko Banda Aceh kepala BPBA. Kata dia, saat ini pemerintah sedang melakukan pendataan korban terdampak banjir akibat dari hujan dengan intensitas tinggi.

Pihaknya berpesan, agar warga Banda Aceh dan sekitarnya agar tetap waspada dan tetap menjaga protokol kesehatan. Apalagi bencana banjir bertepatan dengan mewabahnya virus corona (Covid-19). (dani/rel)

Shares: