News

Warga digegerkan penemuan bayi perempuan di Jembatan Pango

Warga digegerkan penemuan bayi perempuan di Jembatan Pango, Kamis (6/5/2023). Foto: Polsek Ulee Kareng

POPULARITAS.COM – Warga Kecamatan Ulee Kareng digegerkan penemuan bayi berjenis kelamin perempuan di Jalan Prof Ali Hasymi tepatnya di Jembatan Pango Raya, Kecamatan Ulee Kareng, pada Kamis (6/4/2023) sekitar pukul 06.40 WIB.

Kapolresta Banda Aceh, Fahmi Irwan Ramli melalui Kapolsek Ulee Kareng, Iptu Roby Afrizal mengatakan bayi tersebut ditemukan di dalam kotak kardus oleh seorang remaja, Haya (17) saat melakukan jalan pagi.

“Saksi selesai salat subuh melintasi jembatan Pango dan melihat sebuah kotak di pinggir atas trotoar di samping jalan, kemudian didapatinya seorang bayi berbalut kain berwarna pink,” kata Roby, Kamis (6/4/2023).

Lalu, lanjut Iptu Roby, saksi bersama warga membawa bayi tersebut ke puskesmas setempat untuk penanganan medis lebih lanjut.

Bahkan diperkirakan, bayi perempuan tersebut berumur satu atau dua hari, hal itu lantaran tali pusar bayi yang masih basah.

“Hasil penanganan medis awal dari puskesmas Ulee Kareng bayi tersebut dalam keadaan sehat dan tidak ada tanda kekerasan,” jelasnya.

Roby menyebut bahwa pihaknya akan menyelidiki pelaku pembuangan bayi tersebut. Kini bayi dirujuk ke Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Banda Aceh.

“Dan sudah ditangani oleh pihak medis dan di dampingi oleh pihak Dinsos Aceh,” katanya.

Shares: