HeadlineNews

Dua Pasien Positif Corona di Aceh Dinyatakan Sembuh

RS Darurat Wisma Atlet Rawat 368 Pasien Positif Covid-19
Tim dokter memeriksa awal pasien terkait wabah corona atau COVID-19 di ruang IGD Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Jakarta, Sabtu (28/3/2020). (ANTARA/HO/Tim Kesehatan Kogasgabdap Wisma Atlet)

BANDA ACEH (popularitas.com) – Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin (RSUZA) mengkonfirmasi, dua pasien positif corona dinyatakan sembuh. Setelah hasil uji swab ulang pasien tersebut negetif corona.

Kedua pasien itu berasal dari Gayo Lues dan Banda Aceh. Wakil Direktur Pelayanan RSUZA, dr Endang membenarkan adanya dua pasien yang dinyatakan sembuh.

“Ada. Insya Allah dua orang yang sembuh,” kata Endang saat dikonfirmasi, Kamis, 30 April 2020.

Dua pasien itu masing-masing asal Gayo Lues berinisial NS (41 Tahun). NS memiliki riwayat perjalanan dari Batam. Kemudian pasien kedua yang sudah sembuh itu adalah MS asal Banda Aceh, bertugas sebagai aparat keamanan di Aceh. MS memiliki riwayat perjalanan dari Jakarta.

“Pasien yang dari Gayo Lues dan yang Banda Aceh, dua kali di test, swabnya negative,” ucapnya.

Hingga hari ini, pasien sembuh positif corona di Aceh sudah enam orang. Sementara yang masih dirawat tinggal tiga orang, dan satu dinyatakan meninggal dunia. (dani)

Shares: