JAKARTA (popularitas.com) – Provinsi Aceh kembali meraih prestasi terbaik di kancah nasional dalam bidang pariwisata. Tahun ini, provinsi paling ujung pulau Sumatera tersebut menduduki peringkat dua untuk katagori destinasi terbaik wisata halal 2019.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh, Jamaluddin mengatakan, peringkat tersebut diketahui berdasarkan laporan Indonesian Muslim Travel Indeks (IMTI) tahun 2019 yang digelar Kementrian Pariwisata RI.
Dalam laporan yang baru diterima Disbudpar Aceh tersebut disebutkan, Aceh menempati posisi kedua terbaik setelah Nusa Tenggara Barat (NTB).
“Pemberitahuan peringkat destinasi terbaik wisata halal tahun 2019, baru saja kita terima. Semoga prestasi ini dapat kita pertahankan di masa-masa mendatang,” kata Jamal kepada popularitas.com, Senin 8 April 2019.
Penerimaan penghargaan tersebut, tambahnya, direncanakan akan diserahkan langsung oleh Menteri Pariwisata RI kepada Pemerintah Aceh dalam hal ini Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah. “Dijadwalkan Bapak Plt Gubernur akan menerima penghargaan tersebut,” kata Jamal.
Selaian NTB dan Aceh, provinsi lainnya yang juga akan menerima penghargaan serupa adalah Provinsi Riau, DKI Jakarta, dan Sumatera Barat.
Jamal berharap, capaian ini dapat terus memicu semagat stakeholder kepariwisataan di Aceh, untuk terus mengembangkan, dan membangun dunia pariwisata di provinsi ini, dan secara lebih spesifik tentang konsep destinasi wisata halal. (SKY)