NewsSepakbola

Manajemen sebut ada penyusup di laga Persiraja vs PSMS Medan

Izin penggunaan Stadion Dimurthala untuk Persiraja dicabut
Presiden Persiraja, Zulfikar SBY (kiri) didampingi Media Officer Persiraja, Munawardi Ismail, Kamis (8/9/2022) meninjau kesiapan Stadion H Dimurthala, Banda Aceh, jelang laga vs PSKC Cimahi pada Sabtu (10/9/2022) mendatang. Foto: Muhammad Fadhil/popularitas.com

POPULARITAS.COM – Manajemen Persiraja Banda Aceh menyebutkan bahwa ada penyusup di laga perdana Liga 2 wilayah barat antara Persiraja vs PSMS Medan yang berlangsung di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, Senin (5/9/2022) malam.

Presiden Persiraja, Zulfikar SBY mengatakan, penyusup tersebut masuk ke dalam stadion menggunakan id card kepanitiaan yang palsu. Penyusup tersebut, terang Zulfikar, telah dilaporkan ke pihak kepolisian.

“Ada beberapa penyusup yang bikin badge sendiri dan sekarang sudah kita laporkan ke Polda Aceh, dan mereka sudah dipanggil, mereka menyusup membikin badge namanya sendiri,” kata Zulfikar kepada wartawan, Kamis (8/9/2022) sore.

Zulfikar menyampaikan bahwa penyusup tersebut juga berdiri di pintu masuk stadion dan berperan memasukkan beberapa orang lainnya di laga itu.

Menurut Zulfikar, tindakan para penyusup itu adalah suatu kejahatan yang tidak dapat ditoleransi. Oleh karena itu, katanya, perkara ini dilaporkan ke Polda Aceh.

“Penyusup ini berdiri di pintu, menyuruh orang lain masuk ini suatu kejahatan juga, kejahatan administrasi, pemalsuan identitas, dan kita sudah laporkan. Mudah-mudahan ke depan tidak ada lagi,” ujar Zulfikar.

Untuk diketahui, laga antara Persiraja vs PSMS Medan yang seyogyanya digelar pada Senin (5/9/2022) malam, batal terlaksana akibat matinya lampu penerangan stadion.

Matinya lampu tersebut terjadi saat para pemain sudah bersiap-siap memasuki lapangan pertandingan. Panitia kemudian berusaha memperbaiki mesin pembangkit listrik di stadion itu, agar lampu menyala kembali.

Namun, hingga 2 x 30 menit, lamu tak kunjung hidup. Hal ini membuat para penonton emosi dan mengamuk. Sebagian di antara mereka bahkan membakar sejumlah fasilitas Stadion H Dimurthala, Banda Aceh.

Sebagai informasi, Persiraja akan menjamu PSKC Cimahi dalam lanjutan pekan kedua Liga 2 2022 di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, Sabtu (10/9/2022).

Shares: