EkonomiNews

Pemerintah Aceh galakkan koperasi untuk tingkatkan perekonomian

Pemerintah Aceh menyatakan terus berupaya menggalakkan koperasi guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan menyejahterakan masyarakat di provinsi tersebut pada masa mendatang.
Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah membuka jambore kader PKK Se-Aceh di Taman Ratu Safiatuddin Banda Aceh, Rabu, (10/10) (Antara Aceh/M Ifdhal)

BANDA ACEH (popularitas.com) : Pemerintah Aceh menyatakan terus berupaya menggalakkan koperasi guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan menyejahterakan masyarakat di provinsi tersebut pada masa mendatang.

“Pemerintah Aceh melalui program Aceh Kaya terus berupaya merangsang pertumbuhan wirausaha dengan menggalakkan kembali semangat koperasi,” kata Pelaksana Tugas Gubernur Aceh Nova Iriansyah di Banda Aceh, Rabu.

Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela membuka Jambore Kader PKK se-Aceh 2018 yang berlangsung di Taman Ratu Safiatuddin di Banda Aceh, dengan tema Keberadaan PKK untuk Menggerakkan Kehidupan Berkoperasi sebagai Pilar Ekonomi Rakyat.

Ia menjelaskan Undang-undang nomor 17 Tahun 2012 tentang Perkoperasian mengamanatkan kita untuk membangkitkan usaha ini dalam rangka peningkatan perekonomian rakyat, karena usaha koperasi menonjolkan semangat solidaritas dan kesetiakawanan sosial.

“Koperasi menjadi sangat penting dewasa ini karena di samping merangsang tumbuhnya wirausaha juga menonjolkan semangat solidaritas,” katanya.

Ia menyebutkan sampai tahun 2017 jumlah koperasi di Aceh mencapai 6.883 unit yang terdiri dari koperasi aktif sebanyak 4.356 unit atau 63,29 persen dan koperasi kurang aktif sebanyak 2.527 unit atau 36,71 persen.

Ada pun masyarakat Aceh yang bergabung sebagai anggota koperasi mencapai 470.354 orang. Jumlah itu masih sangat sedikit dibanding dengan jumlah penduduk di provinsi tersebut.

“Kami berharap jumlah koperasi dan anggota ini bisa lebih meningkat sehingga masyarakat Aceh semakin banyak yang terlibat dalam koperasi,” katanya.

Wakil Ketua PKK Aceh, Dyah Erti Idawati mengatakan kegiatan Jambore Kader PKK se-Aceh tersebut akan menyelenggarakan sejumlah kegiatan seperti kontes buah, zikir akbar dan PIS PKK.

“Kami berharap dengan kegiatan ini akan terus meningkatkan kemampuan dan peran serta kader dalam mendongkrak pertumbuhan koperasi yang dimulai dari anggota keluarga dan tingkat paling terendha yakni Gampong,” katanya.

Ia berharap kegiatan tersebut juga menjadikan kader PKK di Aceh dan kabupaten/kota menjadi motor pendongkrak pertumbuhan koperasi di provinsi itu pada masa mendatang. (aceh.antaranews.com)

Shares: