News

Ribuan peserta karnaval semarakkan HUT RI di Banda Aceh

Ribuan peserta karnaval semarakkan HUT RI di Banda Aceh
Ribuan peserta karnaval semarakkan HUT RI di Banda Aceh, Kamis (18/8/2022). Foto: Ist

POPULARITAS.COM – Setelah dua tahun vakum akibat pandemi Covid-19, ribuan peserta karnaval semarakkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Kota Banda Aceh, Kamis (18/8/2022).

Ribuan peserta itu berasal dari sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA) sederajat yang ada di Kota Banda Aceh.

Mengenakan beragam kostum unik, mereka start di Lapangan Blang Padang. Para peserta kemudian menyusuri sejumlah ruas jalan di pusat ibu kota provinsi Aceh itu.

Amatan popularitas.com ratusan dari peserta pawai budaya itu mengenakan keanekaragaman pakaian khas adat Aceh dan berbagai pakaian khas daerah lainnya.

Uniknya setiap sekolah juga menampilkan beragam kostum dari berbagai profesi dan pakaian kreasi lainnya yang memanfaatkan barang bekas atau limbah.

Bahkan tidak heran, ribuan warga kota Banda Aceh dan berbagai daerah ikut menyaksikan pawai karnaval itu.

Salah satu warga Indrapuri, Aceh Besar, Nurul mengatakan dirinya ikut menyaksikan karnaval karena ingin melihat keunikan yang ditampilkan oleh peserta pawai.

Bahkan menurutnya keunikan tersebut terlihat dari banyaknya ragam pakaian kreasi.

“Acaranya sangat meriah, karena menurut saya yang adanya di Banda Aceh, bahkan di daerah saya sendiri tidk ada, makanya saya berinisiatif datang kesini,” katanya kepada popularitas.com.

Hal serupa juga dikatakan Siti, warga Lampaseh, Kota Banda Aceh. Menurutnya pawai budaya ini sangat berkesan bagi dirinya, ia mengaku sangat bangga karena Banda Aceh dapat kembali menyelenggarakan pawai karnaval untuk memperkenal HUT ke-77 RI.

“Saya bangga karena banyak sekali pakaian Aceh yang diperlihatkan kepada masyarakat, menurut saya yang paling menarik tadi ada satu sekolah yang mengenakan pakaian kreasi pinto Aceh,” ucapnya.

Shares: