Dinas Kebudayaan dan Pariwisata AcehNews

Sabang Marine Festival targetkan ribuan wisatawan

Pagelaran pentas seni Islami di Taman Budaya Banda Aceh, catat tanggal acaranya
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh, Almunizal Kamal. FOTO: Disbudpar Aceh

POPULARITAS.COM – Pemerintah Aceh melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh menargetkan sebanyak 3000 wisatawan berkunjung ke Sabang Merine Festival yang akan digelar mulai tanggal 17 hingga 19 Maret 2023 mendatang.

Perhelatan bahari, Sabang Merine Festival ini merupakan salah satu dari 110 Event terbaik Indonesia dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) 2023 Kemenparekraf.

Kadisbudpar Aceh, Almuniza Kamal menyebutkan dari jumlah tersebut seribu diantaranya ditarget bagi turis atau wisatawan dari Malaysia.

“Saya berharap pengunjung selama tiga hari itu mencapai 2.500 hingga 3 ribu pengunjung pasti hadir. Minimal dari Banda Aceh. Namun saya juga menargetkan wisatawan dari Malaysia minimal 500 hingga seribu,” kata Almuniza, Kamis (9/3/2023).

Menurutnya, event tersebut akan disaji dengan konsep yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya pasca Covid-19. Dimana event ini akan menggelorakan spot-spot bahari.

Kegiatan tersebut, lanjut Kadisbudpar juga melibatkan para pelaku usaha UMKM dengan memasarkan produk khas Aceh mulai dari Souvenir hingga kuliner.

“Jadi event ini juga akan menjadi momentum kebangkitan pariwisata Aceh dan Kota Sabang, bahkan juga sangat berdampak pada pertumbuhan ekonomi masyarakat melalui umkm,” ujarnya.

Sepekan jelang SMF, persiapan terus dilakukan. Atraksinya pun yang paling menonjol menunjukkan tradisi panglima laot. Karena menurutnya panglima laot menjadi salah satu budaya atau perilaku yang hingga kini masih dilestarikan.

“Ini mengangkat tema panglima laot karena salah satu budaya atau perilaku di laot yang sampai hari ini masih membudaya dan terstruktur di Aceh karena itu budaya bahari yg harus terus ditampilkan,” imbuhnya.

Shares: