HukumNews

Tangani kasus korupsi, Kejari Lahat diserang balik simpatisan koruptor

Kejaksaan Negeri (Kejari) Lahat menilai, ada upaya serangan balik yang dilakukan oleh koruptor terkait dengan penangnan sejumlah kasus korupsi yang dibidik pihaknya.
Tangani kasus korupsi, Kejari Lahat diserang balik simpatisan koruptor
Kepala Kejasaan Negeri Lahat, Fitrah, SH, MH

POPULARITAS.COM – Kejaksaan Negeri (Kejari) Lahat menilai, ada upaya serangan balik yang dilakukan oleh koruptor terkait dengan penangnan sejumlah kasus korupsi yang dibidik pihaknya.

Hal tersebut disampaikan oleh Kejari Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan Fitrah, dalam keterangan tertulisnya yang diterima media ini, Selasa (28/9/2021).

Dijelaskan Fitrah, saat ini, ada empat kasus korupsi besar yang ditangani pihaknya sejak 2020-2021, dan dari perkara itu, tiga diantaranya dalam tahap penyidikan, dan satu kasus sudah memiliki kekuatan hukum tetap yang diputuskan pengadilan.

Gencarnya Kejari Lahat menuntaskan kasus-kasus korupsi didaerah ini, Sambung Fitrah, membuat koruptor panik, dan pihaknya mensyinyalir ada upaya serangan balik yang dilakukan terhadap institusi kejaksaan disini dan juga Kejaksaan Agung RI.

Serangan balik dari koruptor tersebut, ujar Fitrah, yakni dengan membangun citra negatif terhadap institusi kejaksaan melalui kaki tangan dan simpatisannya. Caranya, paparnya kemudian, mereka para pelaku kejahatan korupsi itu membiayai oknum masyarakat untuk melemahkan capaian kinerja Kejari Lahat, dengan menebarkan berita kebencian dan hal negatif lainnya.

“Saya tidak takut. Sebagai Kejari Lahat upaya tersebut akan kami lawan,” tegasnya.

Kejari Lahat, sebut Fitrah, akan selalu bekerja dengan penuh kehati-hatian dan integritas dalam menangani kasus-kasus korupsi yang dilakukan oleh kriminal berkerah putih yang telah menyebabkan kerugian keuangan negara dan menyengsarakan rakyat.

Ia percaya bahwa, rakyat dikabupaten ini akan bersama Kejari lahat dalam menuntaskan berbagai kasus korupsi yang ditangani pihaknya. “Saya yakin upaya dan kerja kami dalam pemberantasan korupsi didukung oleh rakyat,” tandasnya.

 

Editor : Hendro Saky

Shares: