HeadlineNews

Kondisi Bayi Pasien Covid-19 yang Melahirkan di RSUDZA

Kondisi Bayi Pasien Covid-19 yang Melahirkan di RSUDZA
Ilustrasi. Suasana di RSUZA Banda, Rabu 17 April 2019 (Fahzian)

BANDA ACEH (popularitas.com) – Pasien virus corona atau Covid-19 berinisial Za (24), melahirkan seorang bayi dengan selamat di Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh.

Wakil Direktur Pelayanan RSUDZA, Endang Mutiawati melalui Koordinator Pelayanan Tim PIE, Novina Rahmawati mengatakan, kondisi bayi yang baru lahir itu dalam keadaan sehat. Demikian juga ibunya, proses melahirkan berlangsung lancar.

Pasien tersebut, kata Novina, melahirkan seorang bayi dengan jenis kelamin laki-laki dan memiliki berat badan 3,3 kilogram. Za melahirkan sekitar pukul 13.30 WIB.

“Proses melahirkan sudah selesai. Alhamdulillah telah lahir bayi dari Ibu Covid-19 positif yang pertama, keduanya sehat,” kata Novina saat dikonfirmasi, Kamis, 13 Agustus 2020.

Kata Novina, meski ibunya positif Covid-19, namun sang bayi dipastikan dalam kondisi sehat dan tidak tertular virus dari ibunya. “Kemungkinan bayi tidak tertular, semoga baik-baik saja,” kata dia.

Diberitakan sebelumnya, seorang pasien virus corona atau Covid-19 berinisial Za (24), asal Kabupaten Nagan Raya bakal melahirkan di Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh.

Novina Rahmawati mengatakan, Za sebelumnya dirujuk dari RS Nagan Raya, karena hasil PCR mandiri di laboratorum penyakit infeksi Fakultas Kedokteran Unsyiah pada 11 Agustus 2020 hasilnya positif.

“Saat ini pasien sedang menunggu proses melahirkan di UGD Pinere,” kata Novina dalam keterangannya, Kamis, 13 Agustus 2020.

Ia menjelaskan, selama proses persalinan, pasien akan diawasi dengan ketat oleh bidan, perawat dan dokter spesialis obgyn (kandungan). Secara umum, saat ini pasien dalam kondisi baik.

“Dokter spesialis anak juga sudah bersiagakan untuk merawat sang bayi jika lahir nanti,” pungkasnya. [acl]

Reporter: Muhammad Fadhil

Shares: