News

Pastikan Protkes Covid-19 Berjalan, Cabang Dinas Pendidikan Bireuen, Rutin Sidak Sekolah

Kemendikbud: Pembelajaran semester genap mengacu SKB Empat Menteri
Arsip Foto - Sejumlah siswi dengan menggunakan masker mengikuti proses belajar mengajar pada hari pertama sekolah tatap muka di Madrasah Aliyah Negeri 1 Aceh Barat, Aceh, Senin (20/7/2020). (ANTARA/Syifa Yulinnas)

 – Proses belajar mengajar (PBM) di masa Pandemi COVID-19 di Kabupaten Bireuen berlangsung secara tatap muka.

Namun dalam tujuan memastikan pelaksanaan PBM tatap muka tersebut dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan, Cabang Dinas Pendidikan Aceh wilayah Bireun rutin melakukan sidak ke sekolah-sekolah jenjang SMA/SMK.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Aceh Wilayah Biruen, T Murtada menyebutkan, sidak disiplin penerapan protkes di sekolah-sekolah, dilakukan dalam satu pekan minimal satu kali.

“Kita langsung turun ke lapangan untuk memastikan protkes diterapkan. Ya minimal dalam satu bulan empat kali sidak sekolah-sekolah,” kata T Murtada, Jumat (13/11/2020).

Selain meninjau langsung, Cabang Dinas Pendidikan Sabang, juga mengontrol pelaksanaan protkes melalui MKKS serta MKPS.

Peninjauan serta mengontrol pelaksanaan protkes tersebut sejalan dengan intruksi Kepala Dinas Pendidikan Aceh Rahmat Fitri, sebagai langkah pencegahan penyebaran virus Corona terhadap pelajar.

“Karena Kepala Dinas tidak main-main dalam hal pelaksanaan protkes saat belajar tatap muka,” jelasnya.[]

Shares: